Bila Keadilan di Tangan Penguasa



Catatan: Yant Kaiy

Betapa banyak sang penguasa di belahan bumi ini hancur-lebur negaranya karena keadilan ada di genggaman tangannya. Sejarah mencatat raja-raja di bumi nusantara luluh-lantak kekuasaannya lantaran berlaku dzolim pada rakyatnya. Sabdanya merupakan hukum berkekuatan tetap. Keadilan wajib jadi miliknya sekeluarga. Sungguh mengerikan.

Jaman telah berganti. Kesadaran manusia terus menggugah perasaan. Rakyat semakin pintar dan cerdas. Akan tetapi politik penguasa acapkali menutupi belangnya lewat berbagai argumen berbusa-busa via mass media. Sehingga urgensi keadilan jauh panggang dari api. Lantas banyak diantara mereka kecewa dan terluka. Akhirnya mereka menunggu hari jitu dalam menumpahkan perbuatan kotor.

Banyak orang tersakiti karena keadilan tidak lagi berpihak pada yang benar. Mereka tak bisa mengendalikan diri, lantas mereka menumpahkan kekesalannya. Keesokan harinya pemberitaan menjelaskan, kalau aksi balas dendam itu pelakunya tergolong terorisme.[]

Yant Kaiy, penjaga gawang apoymadura.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Soa-soal Bahasa Madura Kelas III

KB-PAUD Sabilul Rosyad Desa Pagagan Menerima Kunjungan Asesor Akreditasi

Soal-soal Bahasa Madura Kelas IV SD

Mitos Uang Bernomer 999

MWC NU Pasongsongan Hadirkan Kiai Said Aqil Siradj: Menyambut Hari Santri dengan Pencerahan untuk Umat

Sekolah Hebat, SDN Padangdangan 2 Gelar Program Bersase Setiap Sabtu

Di SDN Padangdangan 1 Digelar Isco Pediyah, Ajang Asah Kecerdasan dan Spiritual Siswa

Soal dan Kunci Jawaban Bahasa Madura PAS Kelas IV SD

Dua Siswi SDN Padangdangan 2 Ikuti Ajang ISCO MIPA 2025 di SDN Pasongsongan 2

SDN Padangdangan 2 Gelar Kegiatan Shoyama, Tanamkan Cinta Rasul dan Tolak Bullying