Antologi Puisi “Horizon Lara” (2)
Puisi Karya Yant Kaiy
Merenda Kebimbangan
Cita
asap
naluri pemerih jiwa
timbul
dari mulutku
senantiasa
penat
meraba
cita
tak
tentu rimbanya.
Sumenep,
20/03/1988
Masa Lalu
masa
lalu terasa lekat
pada
kehidupanku serentang usia
bermain
sepuas hamparan angan
seolah
tak ada kedukaan
menyiksaku
dari
sekian banyak
butiran
butiran tawa
menghiasi
panorama hijauku
di
taman bunga.
Sumenep,
20/03/1988
Perjuanganku
berjuang
punyai tiap insan
belajar
susah
ada
bait bait hikmahnya
laksana
pelita menerangi
kemelaratanku.
Sumenep,
20/03/1988
Komentar
Posting Komentar
Berkomentarlah dengan sopan agar kita bisa memberikan pengalaman yang baik untuk pengunjung. Terima kasih.