Baksos Therapy Banyu Urip untuk Jember

MS Arifin, CEO Therapy Banyu Urip International (kiri) bersama Kepala Desa Tugusari Kecamatan Bangsalsari Jember. (Foto: Yant Kaiy) 

Jember - Bakti sosial (Baksos) merupakan salah satu cara CEO Therapy Banyu Urip International, MS Arifin untuk bisa berbagi terhadap masyarakat kecil. Yakni berbagi pengobatan gratis. Rabu (28/9/2022). 

Baksos kali ini diselenggarakan di Desa Tugusari Kecamatan Bangsalsari Kabupaten Jember.

"Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Komunitas Therapy Banyu Urip yang telah memilih desa kami sebagai tempat penyelenggaraan Baksos. Semoga pengobatan herbal ini bisa menyembuhkan keluhan berbagai macam penyakit warga kami," harap Kepala Desa (Kades) Tugusari, Haji Akhmat Khoiri, SH.

Sedangkan MS Arifin dalam sambutannya juga menyampaikan banyak terima kasih telah diberi tempat untuk melaksanakan Baksos. 

"Saya menegaskan sekali lagi, bahwa Baksos kami adalah murni pengobatan gratis. Tidak ada tujuan politik atau kepentingan lain," ucap MS Arifin di tengah-tengah warga yang ingin berobat. 

Dalam catatan salah seorang perangkat desa, bahwa pasien yang datang ada 50 orang. (Kay) 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Soa-soal Bahasa Madura Kelas III

Soal-soal Bahasa Madura Kelas IV SD

Mitos Uang Bernomer 999

MWC NU Pasongsongan Hadirkan Kiai Said Aqil Siradj: Menyambut Hari Santri dengan Pencerahan untuk Umat

Soal dan Kunci Jawaban Bahasa Madura PAS Kelas IV SD

Di SDN Padangdangan 1 Digelar Isco Pediyah, Ajang Asah Kecerdasan dan Spiritual Siswa

Dua Siswi SDN Padangdangan 2 Ikuti Ajang ISCO MIPA 2025 di SDN Pasongsongan 2

SDN Padangdangan 2 Gelar Kegiatan Shoyama, Tanamkan Cinta Rasul dan Tolak Bullying

Prestasi Siswa SDN Panaongan 1 dalam Spelling Bee Competition Kabupaten Sumenep

Semua Guru dan Siswa SDN Padangdangan 2 Kenakan Busana Serba Putih Peringati Hari Santri Nasional