Abu Siri: Ketua KKG PAI Dipercaya karena Ketulusannya
![]() |
Abu Siri (kanan) bersama Kepala SDN Panaongan 3 Pasongsongan. [Foto: Surya] |
apoymadura.com - Abu Siri, S.Ag, resmi terpilih sebagai Ketua Kelompok Kerja Guru (KKG) Pendidikan Agama Islam (PAI). Kamis (6/2/2025).
Menurut rekan-rekannya sesama guru, Abu Siri terpilih karena tidak lepas dari dedikasinya yang tinggi dalam dunia pendidikan, khususnya Pendidikan Agama Islam.
Kepercayaan yang diberikan oleh pengurus dan anggota KKG PAI menjadi bukti bahwa Abu Siri dianggap mampu mengemban amanah ini dengan baik.
Dalam sambutan pertamanya sebagai Ketua KKG PAI, Abu Siri menyampaikan beberapa hal penting yang menjadi fokus perhatiannya.
Pertama, beliau mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pengurus dan anggota KKG PAI atas kepercayaan yang diberikan.
"Saya menyadari bahwa amanah ini bukanlah hal yang ringan. Oleh karena itu, saya berkomitmen untuk bekerja sebaik mungkin demi kemajuan KKG PAI," ujarnya.
Selain itu, Abu Siri juga menyoroti beberapa persoalan yang sedang dihadapi oleh guru-guru PAI, salah satunya adalah persoalan pendaftaran Pendidikan Profesi Guru (PPG).
Menurutnya, hal ini perlu menjadi perhatian bersama agar proses pendaftaran dan pelaksanaan PPG dapat berjalan lebih lancar dan memberikan manfaat maksimal bagi para guru.
"Koordinasi dan komunikasi adalah kunci untuk menyelesaikan berbagai persoalan yang ada. Kita harus terus bersinergi agar semua masalah dapat diatasi dengan baik," tegasnya.
Abu Siri berharap, di bawah kepemimpinannya, KKG PPAI bisa menjadi wadah yang lebih efektif untuk meningkatkan kompetensi guru-guru PAI serta memajukan pendidikan agama Islam di Pasongsongan. [Surya]
Komentar
Posting Komentar
Berkomentarlah dengan sopan agar kita bisa memberikan pengalaman yang baik untuk pengunjung. Terima kasih.