Bentuk Pembiasaan Cinta Lingkungan SDN Panaongan 3 Pasongsongan

Sdn panaongan 3 kecamatan Pasongsongan Kabupaten Sumenep
Para murid SDN Panaongan 3 sedang membersihkan halaman kelas. [Foto: Surya]

apoymadura.com - SDN Panaongan 3, Kecamatan Pasongsongan, Kabupaten Sumenep, mempunyai program unggulan yang patut jadi teladan bagi semua sekolah. Rabu (11/12/2024). 

Program itu dilabeli Bertasbih (Bersihkan Taman Kelas Biar Hijau), mengajarkan siswa pentingnya menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan.

Program ini dilaksanakan setiap pagi sebelum siswa memasuki kelas masing-masing. 

Seluruh siswa secara bergotong-royong membersihkan taman di sekitar kelas mereka. 

Hal ini menciptakan suasana sekolah yang asri, nyaman, dan penuh nilai kebersamaan.

Agus Sugianto, Kepala SDN Panaongan 3, menjelaskan bahwa program Bertasbih bertujuan menanamkan cinta lingkungan terhadap para siswa sejak dini. 

"Kami ingin siswa tidak hanya belajar secara akademik, tapi juga memiliki kesadaran untuk menjaga lingkungan," ucap Agus. 

Dengan begitu, nilai-nilai kepedulian terhadap alam dapat tertanam dalam diri mereka dan menjadi bagian dari kebiasaan hidup. 

Sukses program Bertasbih ini terlihat dari lingkungan sekolah yang kian hijau, bersih dari sampah. 

"Output dari Bertasbih, menjadikan siswa lebih disiplin dan peduli terhadap kebersihan di sekitarnya, baik di sekolah maupun di rumah," imbuh Agus. 

Program ini menjadi bukti nyata bahwa pendidikan karakter dapat diintegrasikan dengan pembelajaran sehari-hari.

Dengan Bertasbih, SDN Panaongan 3 berkomitmen mencetak generasi yang peduli lingkungan dan bisa jadi agen perubahan di masa depan. 

Program ini layak jadi inspirasi bagi sekolah lain dalam menciptakan budaya cinta lingkungan di kalangan siswa. [Surya]

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cabang Therapy Banyu Urip Pasuruan Layani Pasien Setiap Hari, Sediakan Pengobatan Gratis di Hari Ahad

Lawan Perundungan, Mahasiswa KKN Unija Gelar Sosialisasi Kesehatan Mental di SDN Padangdangan 2

Tantangan Pasca-Revitalisasi: Sampah Musim Hujan Masuk ke Sumber Agung, Kades Pasongsongan Siap Beri Dukungan Lanjutan

Usai Libur Panjang, SDN Padangdangan 2 Giatkan Kembali Program ‘Bersase’

Rahasia Sehat Alami: Pulihkan Penyakit Menahun dengan Keajaiban Air Usada Pamungkas

Dua Darah Madura di Panggung Tiga Besar DA7 Indosiar: Hiburan, Prestasi, dan Oase di Tengah Hiruk-Pikuk Politik

Contoh Pidato Singkat untuk Santri: Melukis Hakikat Rindu di Balik Ilmu🎤

Penuh Haru, SDN Padangdangan 1 Gelar Acara Lepas Pisah untuk Tiga Guru Terbaiknya

Mitos Uang Bernomer 999

Therapy Banyu Urip Kian Berkembang, Jumlah Pasien di Pasuruan Terus Meningkat