Bakti Sosial Therapy Banyu Urip, Ajang Silaturahmi dan Kemanusiaan


apoymadura.com - Sekelompok relawan dipimpin Bunda Rewin bersama rekan-rekannya menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat. Rabu (11/12/2024). 

Mereka menggelar kegiatan bakti sosial di daerah Playen, Gunungkidul, Yogyakarta. 

"Kegiatan ini berupa pengobatan gratis, tidak hanya berfokus pada aspek kesehatan, tapi juga bertujuan mempererat silaturahmi," terang Bunda Rewin. 

Bakti sosial ini berlangsung meriah, penuh antusiasme dari warga sekitar. 

Masyarakat memanfaatkan kesempatan ini untuk mendapatkan layanan kesehatan gratis, khususnya mereka yang membutuhkan. 

Selain itu, suasana kehangatan dan kekeluargaan terasa begitu kental selama acara berlangsung.

MS Arifin, pemilik Therapy Banyu Urip, memberikan apresiasi yang tinggi terhadap inisiatif Bunda Rewin dan timnya. 

Menurutnya, kegiatan semacam ini tidak hanya membawa manfaat kesehatan, tapi juga membangun solidaritas terhadap sesama. 

"Saya bangga dengan apa yang dilakukan teman-teman. Ini adalah wujud nyata dari kepedulian kepada masyarakat," ujar MS Arifin.

Kegiatan ini tidak hanya sekadar memberikan pengobatan, tapi juga jadi momen mempererat hubungan antarwarga. 

MS Arifin menegaskan bahwa acara ini adalah bagian dari misi kemanusiaan. 

"Kami berharap kegiatan seperti ini bisa jadi inspirasi bagi banyak orang untuk saling membantu," harap MS Arifin. 

Semoga kegiatan serupa terus digalakkan, membawa manfaat bagi masyarakat dan menginspirasi generasi berikutnya. [Surya]

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Soa-soal Bahasa Madura Kelas III

Soal-soal Bahasa Madura Kelas IV SD

Najma Fairus Bikin Haru di Acara Perpisahan SDN Padangdangan 2🔥

Pisah Kenang Siswa Kelas VI SDN Pasongsongan 1: Pentas Seni yang Spektakuler dan Mengagumkan🔥

Terbaru‼️ R4 Mendapat Jalur Khusus PPPK 2025🔥

Wali Murid dan Guru Bersinergi Sukseskan Acara Pelepasan Siswa Kelas VI SDN Padangdangan 2💪

Pelepasan 1000 Merpati Tandai Dimulainya Haflatul Imtihan di Pesantren Annidhamiyah

Pelepasan Siswa Kelas VI SDN Padangdangan 2 Berlangsung Meriah🔥

Upacara Pembukaan Perkemahan Sataretanan (Perkasa): Sambutan Kamabigus🔥

Grand Opening Haflatul Imtihan 2025‼️ Menyemai Prestasi, Merawat Tradisi di Pondok Pesantren Annidhamiyah🔥