Antologi Puisi “Bahtera Janji Dusta” (25)



Karya: Yant Kaiy

Terjaga

mungkin akulah orang terbodoh

mencampakkan rindu berkarat dia

meski terdengar bercanda

mungkin itulah yang dia bisa

menyelami dasar hatiku

 

tak ingin gegabah untuk kesekian kalinya

biarlah asmara melayang bebas

kuyakin pada masanya akan mendarat

di pelukan bumi mesra

 

setelah agak lama berdua bersamanya

aku pun berusaha melupakan kenangan

lalu nasib mempermainkannya

dia terjatuh diantara lembah lara

merana dikhianati. kejam…

 

tersadar kalau aku pernah jadi bagiannya

membantu tapi tidak melayarinya

pada lautnya yang teduh.

Pasongsongan, 05/03/92

 

Biodata Penulis:

Yant Kaiy lahir di Pasongsongan-Sumenep pada 1971. Antologi puisi “Bahtera Janji Dusta” ini baru 2021 ditemukan dalam tumpukan buku lama yang terselip diantara bungkusan kardus. Besar harapan puisi-puisi karyanya dapat diminati oleh banyak orang. 

Saat  ini dia menjadi penjaga gawang apoymadura.com. Sebuah situs pribadi yang memuat beraneka-ragam tulisan.[]

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Soa-soal Bahasa Madura Kelas III

Soal-soal Bahasa Madura Kelas IV SD

Amazing! Siswa SDN Soddara 1 Pasongsongan Raih Juara III se-Madura

MWC NU Pasongsongan Hadirkan Kiai Said Aqil Siradj: Menyambut Hari Santri dengan Pencerahan untuk Umat

SDN Soddara 1 Pasongsongan Turunkan 4 Atlet di Skill and Sport Competition 03 se-Madura

Mitos Uang Bernomer 999

Soal dan Kunci Jawaban Bahasa Madura PAS Kelas IV SD

Dua Siswi SDN Padangdangan 2 Ikuti Ajang ISCO MIPA 2025 di SDN Pasongsongan 2

Semua Guru dan Siswa SDN Padangdangan 2 Kenakan Busana Serba Putih Peringati Hari Santri Nasional

Prestasi Siswa SDN Panaongan 1 dalam Spelling Bee Competition Kabupaten Sumenep