Antologi Puisi “Wajah Malam” (13)



Puisi Karya Yant Kaiy

 

Semua Punya Iba

tiap nyawa punyai rasa

barangkali tinggal kekecewaan

mengurung bahagia

setelah aus nyawa

tangis berderai

mengiringi duka

warna-warni penyesalan

ketika setia tidak

menemaninya setiap waktu.

Sumenep, 02/07/1988

 

Wajah Malam

sebait doa terucap

ada keraguan

menempel di kalbu

malam kian larut

tak kutemukan kepastian

setelah penat

membasuh wajah burukku

hanya wajah malam

di luar, tampak gelisah.

Sumenep, 02/07/1988

 

Purnama Kepalsuan

purnama menyinari pengembaraanku

di balik rerimbunan

ia tersenyum malu menampakkan

parasnya nan cantik mempesona

ada sepotong kasih

menggoda hati yang membeku

tapi ketakutanku hadir

saat bunga asmara mekar - mekarnya

kujadi tak mengerti semuanya.

Sumenep, 03/07/1988

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BPRS Bhakti Sumekar Pasongsongan Salurkan Sedekah di SDN Panaongan 3

Abu Supyan: Kepala SD yang Memiliki TK Satu Atap Diminta Segera Urus Izin Operasional

MS Arifin Menerima Kunjungan Ahli Pengobatan Alternatif di Yogyakarta

Anak Yatim di SDN Panaongan 3 Terima Santunan dari BPRS Bhakti Sumekar Pasongsongan Kabupaten Sumenep

Saran Agus Sugianto dalam Rapat KKG SD Gugus 02 Pasongsongan

Ramuan Banyu Urip Bawa Serda Arifin Go International

Agus Sugianto Sependapat dengan Pengawas Bina SD, Dorong Pengurusan Izin Operasional TK Satu Atap

Cara Penggunaan Ramuan Banyu Urip Sesuai Anjuran MS Arifin

KKG SD Gugus 02 Pasongsongan Gelar Rapat Penyegaran dan Konsolidasi

Abah Asep, Perjalanan Panjang Sang Pejuang Herbal Therapy Banyu Urip