Antologi Puisi “Horizon Lara” (4)
Puisi Karya Yant Kaiy
Angin Asa Berhembus
sesekali
kebimbangan lahir
dari
pernik-pernik asa
kian
menghilang dari
eratnya
genggamanku.
Sumenep, 22/03/1988
Bodoh
aku
termasuk finalis
siswa
terbodoh
dalam
kelasku
sepuluh
besar.
Sumenep, 22/03/1988
Rumah Ketentramanku
tetesan
embun menyirami dedaunan
semerbak
bunga di halaman
menyerangku
yang duduk seorang diri
di
teduhnya genting. lamunan menghambur
rumah
terpencil dari berjejalnya
insan
menyambung nyawa
mencari
sebutir beras.
Sumenep, 24/03/1988
Komentar
Posting Komentar
Berkomentarlah dengan sopan agar kita bisa memberikan pengalaman yang baik untuk pengunjung. Terima kasih.