Halaqah MWC NU Pasongsongan
![]() |
Suasana halaqah MWC NU Pasongsongan. (Foto: Yant Kaiy) |
Apoymadura, Sumenep – Halaqah dalam terminologi Islam merupakan
sebuah pertemuan keagamaan yang membahas hal-hal berkaitan dengan Al-Qur’an dan
Islam itu sendiri.
Bertempat di Desa
Montorna Kecamatan Pasongsongan Kabupaten Sumenep, Halaqah MWC NU Pasongsongan,
kemarin (Ahad,20/12/2020) sukses tergelar tanpa kendala apa pun. Dihadiri oleh
seluruh pengurus Ranting NU dan Banom di bawah naungan NU sekecamatan
Pasongsongan. Turut hadir juga Kepala Desa Montorna serta kaum nahdliyin di
sekitarnya tidak kurang dari 500 orang.
![]() |
Hadir pula Ketua Pergunu Pasongsongan, Akhmad Jasimul Ahyak (dua dari kanan). |
Sedangkan narasumber
halaqah kali ini adalah Prof.Dr.KH. Abdul A’la Basyir yang mengambil tema
“Menguatkan Aqidah, Amaliyah, Fikrah, dan Haraqah Nahdlatul Ulama”. Di tengah
kondisi bangsa Indonesia yang terdampak pandemi Covid-19 dan merosotnya moral
masyarakat, maka dipandang penting untuk meningkatkan ketaqwaan kepada Allah
SWT. (Yant
Kaiy)
Komentar
Posting Komentar
Berkomentarlah dengan sopan agar kita bisa memberikan pengalaman yang baik untuk pengunjung. Terima kasih.