Therapy Banyu Urip Pasongsongan

MS. Arifin (kanan) bersama rekannya
Apoymadura, Sumenep – Desa/Kecamatan Pasongsongan Kabupaten Sumenep akan menjadi pusat kedua Therapy Banyu Urip International di Madura setelah Yogyakarta. Rencana itu telah diprogram sekian lama oleh CEO Therapy Banyu Urip International, MS. Arifin. Tinggal menunggu selesainya renovasi gedung yang berada di Jalan Kiai Abubakar Sidik Pasongsongan-Sumenep, tepatnya di depan Bank Jatim.

Antusias masyarakat dalam menyambut akan dibukanya pengobatan alternatif sungguh luar biasa. Ini terbukti banyaknya pertanyaan yang masuk ke akun resmi sosial media Therapy Banyu Urip.

“Pembukaan pengobatan itu tidak akan lama lagi, paling lambat akhir 2020. Khusus untuk wilayah Pasongsongan, kami akan menggratiskan pengobatan pada Jum’at, Sabtu dan Minggu,” terang MS. Arifin kepada apoymadura.com via sambungan telepon dari Yogyakarta. Kamis (9/7/2020).



Baginya, Desa Pasongsongan sebagai tempat berbagi kepada sesama yang kurang mampu, karena daerah ini tumpah darahnya.


“Kalau di Yogyakarta dan beberapa cabang Therapy Banyu Urip pasien tidak dipungut biaya khusus Sabtu dan Minggu, special di Pasongsongan ada penambahan pada Jum’at. Kita tahu, kalau Jum’at hari mulia bagi kaum muslim. Biasanya orang-orang di Pasongsongan pada Jum’at banyak yang bersedekah. Maka kami juga akan melakukan kegiatan sosial,” tandasnya meniscaya. (Yant Kaiy)


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lawan Perundungan, Mahasiswa KKN Unija Gelar Sosialisasi Kesehatan Mental di SDN Padangdangan 2

Tantangan Pasca-Revitalisasi: Sampah Musim Hujan Masuk ke Sumber Agung, Kades Pasongsongan Siap Beri Dukungan Lanjutan

Rahasia Sehat Alami: Pulihkan Penyakit Menahun dengan Keajaiban Air Usada Pamungkas

Usai Libur Panjang, SDN Padangdangan 2 Giatkan Kembali Program ‘Bersase’

Penuh Haru, SDN Padangdangan 1 Gelar Acara Lepas Pisah untuk Tiga Guru Terbaiknya

Dua Darah Madura di Panggung Tiga Besar DA7 Indosiar: Hiburan, Prestasi, dan Oase di Tengah Hiruk-Pikuk Politik

Dedikasi 21 Tahun Berbuah Manis, Sundari Resmi Bertugas di SDN Padangdangan 1

Perjalanan Cinta Akhmad Faruk Mirip Sinetron, Berujung di Pelaminan untuk Kedua Kalinya

Contoh Pidato Singkat untuk Santri: Melukis Hakikat Rindu di Balik Ilmu🎤

Wujudkan Generasi Bugar, SDN Padangdangan 1 Gelar Program "Aku Hebat Aku Sehat"