Dua Siswi SDN Panaongan 3 Raih Juara di Kejuaraan Kids Athletics O2SN Tingkat Kecamatan Pasongsongan

Sdn panaongan 3 Pasongsongan
Agus Salim (tengah) guru olahraga SDN Panaongan 3 Kecamatan Pasongsongan. [Foto: Surya]

apoymadura.com - Dua siswi Sekolah Dasar Negeri (SDN) Panaongan 3, Kecamatan Pasongsongan, Kabupaten Sumenep, berhasil menorehkan prestasi gemilang dalam kejuaraan Cabang Olahraga (Cabor) Kids Athletics pada Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat Kecamatan Pasongsongan. 

Kedua siswi tersebut berhasil menyabet juara satu dan dua, membawa harum nama sekolah. 

Kejuaraan Kids Athletics O2SN yang digelar di Lapangan Sawunggaling Pasongsongan ini menjadi ajang bagi siswa-siswi sekolah dasar untuk menunjukkan bakat dan kemampuan mereka di bidang olahraga. 

Kedua siswi SDN Panaongan 3 ini berhasil menonjolkan performa terbaiknya, mengalahkan peserta dari sekolah-sekolah lain di Kecamatan Pasongsongan.

Agus Salim, selaku pembina kedua peserta didik tersebut, mengungkapkan rasa bangganya atas prestasi yang diraih oleh mereka. 

"Saya sangat bangga dengan kerja keras dan dedikasi mereka. Prestasi ini adalah hasil dari latihan yang konsisten dan semangat pantang menyerah," ujar Agus Salim. 

Ia juga menambahkan bahwa prestasi ini tidak hanya membanggakan bagi sekolah, tapi juga menjadi motivasi bagi siswa-siswi lainnya untuk terus berprestasi. 

Sdn panaongan lll Pasongsongan
Agus Sugianto (tengah) Kepala SDN Panaongan 3 Pasongsongan. (Foto: Surya) 

Dengan torehan prestasi ini, kedua siswi SDN Panaongan 3 akan mewakili Kecamatan Pasongsongan pada kejuaraan O2SN tingkat kabupaten. 

Sementara itu, Kepala SDN Panaongan 3, Agus Sugianto turut serta menyaksikan penampilan kedua muridnya yang sedang berlaga di lapangan hijau. 

Terlihat ia juga memberikan semangat terhadap para peserta didiknya. 

Ketika Agus Sugianto dimintai komentarnya setelah kedua anak didiknya dinyatakan lolos sebagai juara satu dan dua, ia bilang begini: "Semoga mereka bisa terus menunjukkan performa terbaik dan mengharumkan nama Kecamatan Pasongsongan di tingkat yang lebih tinggi."

Selamat kepada kedua siswi SDN Panaongan 3 dan semoga prestasi ini menjadi awal dari rangkaian kesuksesan dimasa depan. [Surya]

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Soa-soal Bahasa Madura Kelas III

Soal-soal Bahasa Madura Kelas IV SD

Pertemuan KKG Gugus 02 Pasongsongan Dorong Branding Sekolah via Media Sosial

Rapat Bulanan KKG Gugus 02 SD Kecamatan Pasongsongan: Workshop Pendidikan Inklusif di SDN Panaongan 3

Apa Itu Pendidikan Inklusif? Membangun Sekolah Dasar yang Menyambut Semua Anak

Therapy Banyu Urip: Kunci Sukses Ekspansi ke Luar Negeri

Berbagi Pesan Inspiratif Kepala SDN Padangdangan 2 di Acara Buka Puasa Bersama

Soal dan Kunci Jawaban Bahasa Madura PAS Kelas IV SD

Rumah Sehat Gondotopo: Kombinasi Ramuan Tradisional dan Pijat Refleksi untuk Kesehatan Menyeluruh

Madu Herbal Banyu Urip: Terapi Alami untuk Kesehatan Reproduksi dan Pemulihan Tubuh