Rapat Anggota Tahunan (RAT) KPRI "Karya Baru" Kecamatan Pasongsongan Digelar Paling Awal

Sdn Pasongsongan Kabupaten Sumenep
Sutiksan (tengah) dalam memberikan sambutan di Rapat Anggota Tahunan. [Foto: Surya]

apoymadura.com - Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) "Karya Baru" Kecamatan Pasongsongan, Kabupaten Sumenep, menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) untuk tahun buku 2024. Sabtu (4/1/2025). 

Kegiatan ini menjadi momen penting bagi anggota koperasi untuk mengevaluasi kinerja selama satu tahun terakhir dan menyusun rencana kerja di tahun mendatang.

Sutiksan, Ketua KPRI "Karya Baru," dalam sambutannya, menyampaikan kebanggaan bahwa RAT di Kecamatan Pasongsongan ini merupakan yang pertama diadakan di wilayah Kabupaten Sumenep. 

"Kami merasa terhormat dan bangga bisa menjadi pelopor pelaksanaan RAT di tahun buku 2024. Hal ini mencerminkan komitmen kami untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada anggota," ujar Ketua KPRI.

Dalam RAT tersebut, dibahas laporan pertanggungjawaban pengurus dan pengawas, kondisi keuangan koperasi, serta rencana program kerja untuk tahun 2024. 

Para anggota juga aktif memberikan masukan dan usulan demi kemajuan koperasi di masa mendatang.

Kegiatan ini diakhiri dengan pemilihan beberapa keputusan penting, termasuk pengesahan laporan keuangan dan rencana strategis koperasi untuk mendukung kesejahteraan anggota. [Surya]

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tantangan Pasca-Revitalisasi: Sampah Musim Hujan Masuk ke Sumber Agung, Kades Pasongsongan Siap Beri Dukungan Lanjutan

Lawan Perundungan, Mahasiswa KKN Unija Gelar Sosialisasi Kesehatan Mental di SDN Padangdangan 2

Rahasia Sehat Alami: Pulihkan Penyakit Menahun dengan Keajaiban Air Usada Pamungkas

Usai Libur Panjang, SDN Padangdangan 2 Giatkan Kembali Program ‘Bersase’

Penuh Haru, SDN Padangdangan 1 Gelar Acara Lepas Pisah untuk Tiga Guru Terbaiknya

Dedikasi 21 Tahun Berbuah Manis, Sundari Resmi Bertugas di SDN Padangdangan 1

Perjalanan Cinta Akhmad Faruk Mirip Sinetron, Berujung di Pelaminan untuk Kedua Kalinya

Wujudkan Generasi Bugar, SDN Padangdangan 1 Gelar Program "Aku Hebat Aku Sehat"

Soal-soal Bahasa Madura Kelas IV SD

Cahaya Adab di Bawah Langit SDN Padangdangan 1 Pasongsongan