Rokok Herbal Banyu Urip: Inovasi Baru dengan Daun Mint dan Daun Salam

Pt bintang Banyu Urip

apoymadura.com - PT Bintang Banyu Urip, Yogyakarta, sebuah perusahaan inovatif di industri tembakau, menghadirkan produk terbaru mereka, rokok herbal Banyu Urip. Kamis (28/11/2024). 

"Produk ini menawarkan pengalaman merokok yang unik dengan memadukan bahan-bahan alami seperti daun mint dan daun salam, sehingga mengurangi penggunaan daun tembakau," terang MS Arifin, CEO PT Bintang Banyu Urip. 

Rokok herbal ini dirancang untuk memberikan cita rasa khas yang belum pernah ada sebelumnya. 

"Kami ingin menciptakan produk yang tidak hanya memberikan kenikmatan, tetapi juga menawarkan pilihan yang lebih inovatif bagi konsumen," jelas MS Arifin.

Rokok herbal Banyu Urip mengkombinasikan daun mint yang memberikan sensasi segar dengan daun salam yang dikenal memiliki aroma menenangkan. 

"Dengan campuran tembakau yang lebih sedikit, produk ini diharapkan menarik minat konsumen yang mencari pengalaman merokok yang berbeda namun tetap memuaskan," imbuh MS Arifin. 

MS Arifin menjelaskan bahwa saat ini proses produksi rokok herbal Banyu Urip telah mencapai 85% dan akan segera rampung.

"Begitu selesai, produk ini akan siap diluncurkan dan tersedia di pasar dalam negeri," ujarnya. 

Dengan segmentasi pasar yang terfokus pada konsumen domestik, PT Bintang Banyu Urip optimis bahwa inovasi ini akan diterima dengan baik oleh masyarakat. [Surya]

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Soa-soal Bahasa Madura Kelas III

Soal-soal Bahasa Madura Kelas IV SD

KB-PAUD Sabilul Rosyad Desa Pagagan Menerima Kunjungan Asesor Akreditasi

PB Elang Waru Jalin Persahabatan dengan PB Indoras Sumenep

Mitos Uang Bernomer 999

Sekolah Hebat, SDN Padangdangan 2 Gelar Program Bersase Setiap Sabtu

Soal dan Kunci Jawaban Bahasa Madura PAS Kelas IV SD

Di SDN Padangdangan 1 Digelar Isco Pediyah, Ajang Asah Kecerdasan dan Spiritual Siswa

SDN Padangdangan 2 Gelar Kegiatan Shoyama, Tanamkan Cinta Rasul dan Tolak Bullying

Dua Siswi SDN Padangdangan 2 Ikuti Ajang ISCO MIPA 2025 di SDN Pasongsongan 2