Publik Figur Tanggapi Sunat Massal SDN Panaongan 3 Pasongsongan

sunat+massal+sdn+panaongan+3+pasongsongan+sumenep+madura
Dari kiri: Agus Sugianto, Haji Rusdi dan Ahmad Musleh Tikam dalam acara Sunat Massal Gratis SDN Panaongan 3 Kecamatan Pasongsongan Kabupaten Sumenep. [Foto: Sur]

apoymadura.com  -  Sunat Massal Gratis 2023 yang diselenggarakan SDN Panaongan 3 bekerjasama dengan Puskesmas Pasongsongan Sumenep menuai berbagai komentar positif dari banyak kalangan. Apresiasi luar biasa itu ditujukan bagi Kepala SDN Panaongan 3 yang telah melakukan kegiatan kemanusiaan. Salah satunya dari publik figur Kecamatan Pasongsongan, Ahmad Musleh Tikam. Senin (26/6/2023).

Sedari awal Musleh memang getol mensupport kegiatan semacam itu bagi sekolah yang ada di wilayah kecamatan barat-utara dari Kota Keris Sumenep.

“Kebetulan anak saya ikut sunat gratis itu. Walau kami bukan berada di dekat SDN Panaongan 3, tapi anak saya diperkenankan ikut progam sosial tersebut,” papar Musleh sembari tersenyum.

Awalnya sunat gratis ini hanya diperuntukkan bagi anak didik SDN Panaongan 3 saja. Tapi berdasar atas permintaan dari berbagai kalangan, akhirnya Agus Sugianto kepala sekolah tersebut mengambil kebijakan baru dengan mengabulkan keinginan para warga yang membutuhkan.

“Diharapkan kedepan program sosial ini akan lebih luas lagi cakupannya. Memang ada pernyataan dari Kepala Puskesmas Pasongsongan, bahwa kegiatan ini akan dijadikan agenda tetap tahunan menjelang libur panjang sekolah,” tambah presiden NGO Tikam.

Menurut Musleh, sejatinya sekolah lain bisa meniru kegiatan sosial kemasyarakatan ini. Jadi keberadaan sekolah akan menjadi satu kesatuan tak terpisahkan dengan lingkungan sekitar.

“Sekolah bisa menyerap aspirasi wali murid sesuai dengan kapasitas yang dimilikinya,” ucap Musleh.

Menanggapi komentar Ahmad Musleh Tikam tersebut, Kepala SDN Panaongan 3 memberi sinyal positif.

“Sebelumnya, kami telah menghubungkan para guru ngaji di sekitar sekolah dengan beberapa pihak terkait. Alhamdulillah, guru ngaji di situ saat ini bisa memperoleh tunjangan kesejahteraan. Cuma saat ini gerakan sosial kami kurang publikasi. Hanya apoymadura.com yang menjadi corong publikasi kami,” tandas Agus Sugianto, Guru Penggerak satu-satunya di wilayah Kecamatan Pasongsongan.

Lelaki berkacamata ini sebenarnya tidak gila ketenaran. Sudah banyak kegiatan sosial lain yang telah ini perbuat sesuai visi misi dirinya sebagai Guru Penggerak.

“Kegiatan sosial kemasyarakat kami banyak mendapat dukungan dari berbagai pihak. Salah satu dari Kepala Desa Panaongan.

 

Pengawas Pendidikan

Hadir dalam kegiatan Sunat Massal Gratis Haji Rusdi,M.Pd. Selain sebagai Pengawas Pendidikan, ia juga sebagai Koordinator Pendidikan Kecamatan Pasongsongan.

“Setiap kegiatan apa pun, Kepala SDN Panaongan 3 selalu memberi tahu kami. Saya acungkan jempol baginya. Karena sekolah ini telah memberi sumbangsih luar biasa terhadap masyarakat di sekitar,” nilai Haji Rusdi.

Beberapa bulan lalu, Agus Sugianto juga menghubungkan warga masyarakat sekitarnya dengan Koramil Pasongsongan dalam Kiat Sukses Menanam Jagung. Pihak Koramil Pasongsongan sosialisasikan beraneka teknik dan solusinya bagi para petani jagung tatkala hasil panen tidak sesuai dengan enkspektasi.

“Semua kegiatan kemasyarakatan yang dihelat Agus Sugianto ternyata mendapat dukungan moral dan materi dari banyak pihak. Baik perusahaan atau perseorangan. Mungkin mereka sudah terlanjur percaya terhadap kegiatan sosial non-profit yang dilakukannya,” sela Haji Rusdi. [Sur]





Komentar

Postingan populer dari blog ini

Soa-soal Bahasa Madura Kelas III

Soal-soal Bahasa Madura Kelas IV SD

Pertemuan KKG Gugus 02 Pasongsongan Dorong Branding Sekolah via Media Sosial

Rapat Bulanan KKG Gugus 02 SD Kecamatan Pasongsongan: Workshop Pendidikan Inklusif di SDN Panaongan 3

Apa Itu Pendidikan Inklusif? Membangun Sekolah Dasar yang Menyambut Semua Anak

Therapy Banyu Urip: Kunci Sukses Ekspansi ke Luar Negeri

Berbagi Pesan Inspiratif Kepala SDN Padangdangan 2 di Acara Buka Puasa Bersama

Soal dan Kunci Jawaban Bahasa Madura PAS Kelas IV SD

Rumah Sehat Gondotopo: Kombinasi Ramuan Tradisional dan Pijat Refleksi untuk Kesehatan Menyeluruh

Madu Herbal Banyu Urip: Terapi Alami untuk Kesehatan Reproduksi dan Pemulihan Tubuh