Ada yang Hilang



Pentigraf: Yant Kaiy

Hatiku benar-benar merasakan, bahwa ada sesuatu yang hilang dari dirinya. Takut wibawaku menguap tersapu angin, lebih baik diam. Pura-pura tidak tahu. Sikap ini terus saja menjadi kebiasaanku selama tujuh belas tahun. Mengelabui dia dengan menyibukkan diri merupakan jurus jitu menangkal kemarahannya.

 

Namun kali ini senyum dan tegur-sapanya juga mulai luntur. Dari kilat matanya tersimpan kebencian. Situasi mulai tidak nyaman. Meski tidak mengkhawatirkan. Aku tahu, seperti kebiasaannya, dia akan kembali ke pangkuan cintaku tatkala bisik rayu menghampirinya.

 

Tapi kali ini prakiraanku meleset. Saban hari ada saja sikap benci terhadapku. Dia mulai berpindah ke lain hati. Aku kira tidak bermain cinta di ranjang malam takkan mempengaruhi ikatan rumah tangga kami.[]

 

Pasongsongan, 23/10/2021 



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cabang Therapy Banyu Urip Pasuruan Layani Pasien Setiap Hari, Sediakan Pengobatan Gratis di Hari Ahad

Sempat Direvitalisasi, Kondisi Sumber Agung Pasongsongan Kembali Memprihatinkan

Hairus Samad Kenang Sosok Ustadz Patmo: Ulama Muda Berpandangan Jauh ke Depan

Lawan Perundungan, Mahasiswa KKN Unija Gelar Sosialisasi Kesehatan Mental di SDN Padangdangan 2

Perjalanan Cinta Akhmad Faruk Mirip Sinetron, Berujung di Pelaminan untuk Kedua Kalinya

Usai Libur Panjang, SDN Padangdangan 2 Giatkan Kembali Program ‘Bersase’

Mitos Uang Bernomer 999

Contoh Pidato Singkat untuk Santri: Melukis Hakikat Rindu di Balik Ilmu🎤

Tantangan Pasca-Revitalisasi: Sampah Musim Hujan Masuk ke Sumber Agung, Kades Pasongsongan Siap Beri Dukungan Lanjutan

Peduli Warisan Desa, Pemuda Pakotan Inisiasi KP3L untuk Revitalisasi Sumber Agung