Menyingkap Desa Panaongan dan Kemajuannya



Catatan: Yant Kaiy

Menurut cerita para tokoh sepuh kelahiran Panaongan, bahwa desa ini dulu bernama Desa Padangdangan Barat. Desa Panaongan berada dalam wilayah Kecamatan Pasongsongan Kabupaten Sumenep. Sisi timur berbatasan dengan Desa Padangdangan, sisi selatan Desa Soddara, sisi barat Desa Pasongsongan.

 

Desa yang dulu menjadi tempat bermukim para arifbillah dari negeri Timur Tengah ini memiliki dua destinasi wisata menawan, yakni Goa Soekarno dan Astah Buju’ Panaongan. Kunjungan wisatawan setiap harinya selalu ramai meskipun publikasi di sosial media kurang begitu gencar.

 

Geliat perekonomian di desa ini terus mengalami kemajuan menggembirakan. Faktor pendorong kuat lantaran beberapa kantor penting ada di lokasi ini. Sebut saja Kantor Kecamatan Pasongsongan, Puskesmas Pasongsongan, Pasar Pasongsongan, SMPN 1 Pasongsongan dan UPT Pendidikan Pasongsongan ada di Desa Panaongan.

 

Tapi sayang pemangku kebijakan desa tidak memanfaatkan nilai plus tersebut agar Desa Panaongan lebih maju satu langkah lagi. Kans itu sangat terbuka lebar.[]

 

Yant Kaiy, penjaga gawang apoymadura.com



 

  

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Soa-soal Bahasa Madura Kelas III

Soal-soal Bahasa Madura Kelas IV SD

Amazing! Siswa SDN Soddara 1 Pasongsongan Raih Juara III se-Madura

MWC NU Pasongsongan Hadirkan Kiai Said Aqil Siradj: Menyambut Hari Santri dengan Pencerahan untuk Umat

SDN Soddara 1 Pasongsongan Turunkan 4 Atlet di Skill and Sport Competition 03 se-Madura

Mitos Uang Bernomer 999

Soal dan Kunci Jawaban Bahasa Madura PAS Kelas IV SD

Semua Guru dan Siswa SDN Padangdangan 2 Kenakan Busana Serba Putih Peringati Hari Santri Nasional

Prestasi Siswa SDN Panaongan 1 dalam Spelling Bee Competition Kabupaten Sumenep

Upacara Bendera di SDN Padangdangan 2 Berlangsung Khidmat, Pembina Upacara Ingatkan Kesiapan Asesmen Sumatif Semester