KKG Gugus 2 Pasongsongan Gelar Workshop Digitalisasi Pembelajaran di SDN Padangdangan 1 Pasongsongan

sdn padangdangan 1 pasongsongan
Moh Feri Umar Abdillah

SUMENEP - Ikhtiar peningkatan kualitas pembelajaran terus dilakukan oleh Kelompok Kerja Guru (KKG) Gugus 02 Kecamatan Pasongsongan lewat kegiatan workshop bertajuk Digitalisasi Pembelajaran yang dilaksanakan di SDN Padangdangan 1. Rabu (28/1/2026)

Kegiatan ini diikuti semua guru Sekolah Dasar Gugus 02 dengan menghadirkan pemateri Moh Feri Umar Abdillah, yang fokus pada penguatan kompetensi guru dalam memanfaatkan teknologi digital sebagai media pendukung pembelajaran.

"Sangat penting, kemampuan guru beradaptasi dengan perkembangan teknologi agar pembelajaran tetap relevan dengan kebutuhan peserta didik," ungkap Pengawas Bina Kecamatan Pasongsongan, Abu Supyan.

sdn padangdangan 2 Pasongsongan

Ia menekankan bahwa transformasi pendidikan menuntut guru lebih kreatif dan inovatif. Dirinya berharap kegiatan KKG mampu menghasilkan praktik nyata yang bisa diterapkan di sekolah. 

Sedangkan Sekretaris Kelompok Kerja Kepala Sekolah (KKKS) Kecamatan Pasongsongan, Agus Sugianto yang menyebut dukungan kebijakan dan fasilitas sekolah sangat menentukan keberhasilan pembelajaran digital.

Sementara itu, Moh Feri Umar Abdillah, menjelaskan bahwa digitalisasi pembelajaran tidak harus menggunakan teknologi rumit. 

SDN Padangdangan 1 Kecamatan Pasongsongan Sumenep

"Pemanfaatan media digital sederhana tapi tepat guna justru lebih efektif dalam meningkatkan partisipasi dan minat belajar siswa," ucap Umar.

Melalui workshop ini, KKG Gugus 02 Kecamatan Pasongsongan berharap para guru makin percaya diri mengintegrasikan teknologi digital guna menciptakan pembelajaran yang sesuai tuntutan zaman. [k4y]

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tantangan Pasca-Revitalisasi: Sampah Musim Hujan Masuk ke Sumber Agung, Kades Pasongsongan Siap Beri Dukungan Lanjutan

Lawan Perundungan, Mahasiswa KKN Unija Gelar Sosialisasi Kesehatan Mental di SDN Padangdangan 2

Rahasia Sehat Alami: Pulihkan Penyakit Menahun dengan Keajaiban Air Usada Pamungkas

Usai Libur Panjang, SDN Padangdangan 2 Giatkan Kembali Program ‘Bersase’

Penuh Haru, SDN Padangdangan 1 Gelar Acara Lepas Pisah untuk Tiga Guru Terbaiknya

Dedikasi 21 Tahun Berbuah Manis, Sundari Resmi Bertugas di SDN Padangdangan 1

Perjalanan Cinta Akhmad Faruk Mirip Sinetron, Berujung di Pelaminan untuk Kedua Kalinya

Wujudkan Generasi Bugar, SDN Padangdangan 1 Gelar Program "Aku Hebat Aku Sehat"

Soal-soal Bahasa Madura Kelas IV SD

Cabang Therapy Banyu Urip Pasuruan Layani Pasien Setiap Hari, Sediakan Pengobatan Gratis di Hari Ahad