Respons Bijak Kades Pasongsongan untuk Jalan di Pakotan
![]() |
Kades Pasongsongan, AS.Harianto (Foto: Yant Kaiy) |
Apoymadura, Sumenep – Kepala Desa Pasongsongan, AS Harianto merespons
baik keinginan para warga Dusun Pakotan yang akan membuat jalan baru. Proyek
jalan tersebut digawangi langsung Kadus Pakotan bersama-sama dengan warga
setempat.
“Saya pribadi mengucapkan banyak terima kasih kepada semua warga yang
tanahnya diikhlaskan untuk pembangunan jalan. Akses jalan ini begitu vital
untuk segera dikerjakan. Perkampungan di selatan jembatan kecil Dusun Pakotan selama
ini cukup terkucil. Itu disebabkan tidak adanya jalan yang bisa dilalui
kendaraan roda empat,” terang AS Harianto di Balai Desa Pasongsongan. Jumat (8/1/2021).
Sebenarnya ia sudah lama pernah membicarakan persoalan pengadaan jalan baru
pada beberapa tokoh masyarakat setempat. Lantaran bila ada orang mau membangun
rumah, material bangunan harus diletakkan di sebelah utara jembatan. Maka
mereka harus mengeluarkan budget lagi untuk kuli angkut.
“Tentang teknis pembangunan jalan masih akan dibicarakan lewat forum
musyawarah. Tentu kami akan mengakomodir seluruh aspirasi warga,” tandas AS
Harianto. (Yant Kaiy)
Komentar
Posting Komentar
Berkomentarlah dengan sopan agar kita bisa memberikan pengalaman yang baik untuk pengunjung. Terima kasih.